Truk Tabrak Rumah, Sopir Terjepit

 31/3/2012



SLEMAN—Kecelakaan lalulintas terjadi di jalan Jogja-Solo Km 11, tepatnya di dusun Jagalan, Tegaltirto, Berbah.  Truk  tangki pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) bio solar Nopol L 9420 UQ menabrak rumah dan bangunan bengkel motor yang berada di sisi kiri jalan dari arah Solo, Sabtu (31/3) pagi tadi. Akibatnya, sopir truk mengalami luka berat karena terjepit kabin mobil.
Sopir truk Sutarji, warga Tanjung Anom, Nganjuk, Jawa Timur mengalami luka patah kaki kiri, luka kepala dan tangan. Sementara kernet truk Imam Rusli, mengalami luka lecet bagian muka dan tangan karena serpihan kaca yg pecah. Sutarji baru bisa dievakuasi setelah mobil Derek dating untuk menjebil pintu yang menjepit kakinya.
“Sopir tadi langsung dievakuasi karena mengalami luka cukup serius. Ia terjepit kabin yang ringsek namun masih dalam kondisi sadar,” ujar Kapolsek Berbah, Kompol Yusantio, ketika ditemui di lokasi kejadian


Kanit Laka Lantas Polsek Kalasan AKP Surahman menambahkan, kecelakaan tunggal diperbatasan Berbah Kalasan tersebut tidak sampai membuat kemacetan. Dia memprediksi, kecepatan laju truk pengangkut bio solar itu sekitar 40 kilometer per jam. Namun karena beban yang diangkut berat membuat sopir tidak bisa mengendalikan mobilnya.(sun)


Artikel Terkait: